Ayam Bakar Bumbu Bali



Resep Masakan Ayam Bakar Bumbu Bali Yang Enak – Anda bingung hari ini mau membuat masakan apa untuk keluarga anda tercinta, dan pastinya ingin membuat masakan yang enak dan cara memasaknya pun yang praktis dan mudah. Kami dengan senang hati akan membantu anda untuk mewujudkan menu masakan yang enak dengan cara pengolahan yang mudah sekali. Kami akan membagikan Resep Masakan Ayam Bakar Bumbu Bali Yang Enak.


Ayam bakar memang banyak sekali resepnya, seperti ayam bakar bumbu rujak, ayam bakar madu, ayam bakar padang dan masih banyak lagi. Namun apakah anda pernah memasaknya sendiri dirumah? yang pasti keluarga anda ingin anda sendiri memasaknya dirumah dengan hidangan yang spesial. Pastinya anda sangat penasaran bukan dengan resep ayam bakar bumbu kemangi yang akan kami bagikan kali ini. biar anda tidak penasaran lagi, di bawah ini akan kami uraikan resep dan tips

Resep Masakan Ayam Bakar Bumbu Bali Yang Enak.

Bahan Resep Masakan Ayam Bakar Bumbu Bali :

Siapkan daging ayam sekitar 1 ekor (ayam jantan)
Siapkan daun pisang (secukupnya)

Bumbu Resep Masakan Ayam Bakar Bumbu Bali :

Siapkan minyak goreng sekitar 2 sendok makan
Siapkan garam sekitar 1/2 sendok makan
Siapkan air jeruk sekitar 2 sendok makan
Siapkan jinten sekitar 1 sendok teh  (haluskan)
Siapkan lengkuas sekitar 2 ruas jari (di haluskan)
Siapkan jahe sekitar 1 ruas jari (di haluskan)
Siapkan bawang merah sekitar 2 siung (di haluskan)
Siapkan bawang putih sekitar 3 siung (di haluskan)
Siapkan cabe merah sekitar 5 bh (di haluskan)
Siapkan kunyit sekitar 2 ruas jari (di haluskan)

Cara memasak Resep Masakan Ayam Bakar Bumbu Bali :

Campurkan semua bumbu bersama minyak.
Ayam di lumuri dengan bumbu sampai merata.
Bumbu yang tersisa, simpan di atas ayam.
Kemudian ayam yang sudah di bumbui di bungkus dengan daun pisang.
Setelah di bungkus, Kemudian ayam di kukus selama sekitar 1 jam.
Terakhir bakar bersama bungkusnya di atas arang, (bakar sampai daunnya menjadi kering). Angkat  dan hidangkan.

Bagaimana apakah anda tertarik untuk membuatnya sendiri dirumah, karena proses membuatnya pun sangat praktis. Jika anda tertarik untuk membuatnya sendiri dengan porsi yang lebih banyak, anda cukup menambahkan bahan dan bumbunya. Sekian Resep Masakan Ayam Bakar Bumbu Bali Yang Enak dari kami, dan selamat mencoba.

Jangan lupa bagikan resep ini dan berikan pula komentar anda dibawah ini.

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

  • KAMBING BALUT SAUS KENTAL Bahan:500 gram daging kambing, iris tipis50 ml kecap manis  2 batang serai, ambil bagian putihnya3 lembar daun salam 2 lembar daun jeruk, … Read More...
  • COLENAK Bismillahirrohmanirrohim Assalamu'alaykum warahmatullah 9 Dzulhijah 1436H Terkenang safar setahun yang lalu, saat 9 Dzulhijah men… Read More...
  • SAMBAL CILI HIJAU KACANG KUDA Assalammualaikum. Salam semua. Sekarang ni musim orang demam, dan bonda che mat sendiri sudah beberapa hari demam, ditambah pulak dengan b… Read More...
  • PAHA GORENG BUMBU IRIS Bahan:500 gram paha kambing, potong-potong kotak1 sendok teh garam 3 cm jahe, parut¼ sendok teh merica bubuk 2 sendok makan kecap manis  2… Read More...
  • IGA KAMBING BUMBU MANIS Bahan:750 gram iga kambing, rebus matang bersama 2 lembar daun salam, buang airnya10 butir bawang merah, iris3 lembar daun salam 4 butir c… Read More...